lampu pintar samsung

Maksud dari bohlam pintar bukan pintar Matematika yah. Apa lagi bisa jalan-jalan sendiri, wah serem bingit tuh.
               Yah dari pada ngoceh gaje, mending langsung aja deh. Kalian tau bohlam milik LG? Yap, bohlam ini sama halnya dengan milik LG.  Produk yang akan dinamai dengan  “Samsung Smart Bulb” ini merupakan kombinasi dari teknologi bohlam dengan aplikasi yang terdapat pada ponsel. 

          Bohlam ini akan  akan memiliki kemampuan kustomisasi jarak jauh, fungsi alarm, moda sekuritas, dan konektifitas mudah dengan menggunakan bluetooth tanpa Wi-Fi. Dengan kemampuan ini, satu aplikasi mampu mengontrol dan mengendalikan 64 bohlam pintar sekaligus. Cahaya dari bohlam pintar ini bisa meredup hingga 10 % dari kemampuan sebenarnya untuk menghemat listrik.
            Selain itu, kemampuan lain dari bohlam ini adalah memiliki warna cahaya yang luas. Selain itu, cahyanya juga bisa kita atur sendiri seperti kuning, atau putih seperti cahaya lampu neon. Masa penggunaam bohlam pintar ini, kurang lebihnya bisa kita gunakan 15.000 jam atau isa bertahan selama 10 tahun dengan pemakaian normal. Kita bisa mendapatkan lampu pintar ini dengan perkiraan harga  sekitar 30 dolar AS.

Berminat? Yah silahkan membelinya sendiri. Ai ga mau beliin loh.

1 comment: